
Khitan untuk Anak Autis atau Anak Berkebutuhan Khusus menjadi problema masa kini bagi sebagian Ayah dan Bunda yang memiliki anak dengan kebutuhan khusus, karena banyak pertimbangan orang tua dalam memilih tempat khitan bagi anak berkebutuhan khusus. Pertimbangan tersebut diantaranya adalah apakah metode khitannya sama dengan anak yang lain atau berbeda? Lalu prosedur tindakan apakah diperlukan tindakan khusus atau tidak.
